PEMERHATI.ID, GORONTALO -Pemerintahan dan Kesra Setda Provinsi Gorontalo menggelar Sosialisasi Sistim Informasi Beasiswa (SI-BESI) Kabupaten dan Kota Se-Provinsi Gorontalo.
Kegiatan Sosialisasi ini berlangsung di Universitas Pohuwato, Aula Gedung A Lantai satu (I) Pada, Kamis (15/08/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Bidang Pemuda dan Olahraga Pohuwato, Fadel Mbuinga, Personil Biro dan Pemerihtahan Kesra, Dekan Fakultas FKIP Unipo, Rusni Djafar, dan Mahasiswa Universitas Pohuwato.
Wahyudin Gobel menjelaskan, Sistim Informasi Beasiswa ini merupakan gagasan Kepala Biro pemerintah dan Kesra Setda Provinsi Gorontalo.
Wahyudin mengatakan Pada dasarnya sistim ini digunakan untuk mengoptimalisasi seluruh pelayanan beasiswa di pemerintahan Provinsi Gorontalo.
“Dimana selama tiga tahun ini, dalam pengurusan beasiswa selalu menjadi temuan auditor, tata kelola keuangan yang Konvesional, dan tidak mendukung lebijakan paperless Birokrasi, juga tidak ada informasi kepada calon penerima beasiswa terkait usulan proposal yangvtelah di ajukan,” kata Wahyudin Kepada Pemerhati.id, saat di Wawancarai setelah kegiatan Sosialisasi.
“Sehingga beberapa masalah yang terjadi, sistim ini digagas untuk mempermudah dan meningkatkan layanan beasiswa di pemerintah Provinsi Gorontalo,” tambahnya.
Ia mengungkapkan, bahwa untuk aplikasi SI-BESI ini telah di gagas tahun 2024 dan akan mulai di jalankan pada tahun anggaran 2025 nanti.
Sebelumnya ini sudah di launcing oleh Gubernur Gorontalo, dan telah di sosialisasikan di tiga tempat, pertama di kantor Gubernur Gorontalo, kemudian di Universitas Ichsan Gorontalo Utara dan Sekarang di Universitas Pohuwato dengam mengundang unsur pemerintahan kabupaten Pohuwato.
“SI-BESI yang di sosialisasikan hari ini pada segmen beasiswa yang umum, beasiswa yang diberikam kepada mahasiswa yang ber KTP Gorontalo yang Non ASN yang sementara menempuh Pendidikan D3,S1,S2, dan S3,” tutup Wahyudin Gobel .