PEMERHATI.ID, POHUWATO -229 siswa bintara Polri dari SPN Polda Gorontalo resmi dilantik menjadi anggota Polri. Mereka akan dilibatkan dalam pengamanan pemilu 2024.
Kepala Kepolisian Daerah Gorontalo, Irjen Pol Drs. Angesta Romano Yoyol, M.M melantik 229 siswa bintara Polri dari Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Gorontalo menjadi anggota Polri.
Pelantikan berlangsung di SPN Polda Gorontalo, Kamis (21/12/2023).Para bintara yang baru dilantik tersebut telah menjalani pendidikan dan pelatihan selama 5 bulan. Kapolda Gorontalo menegaskan bahwa mereka lulus karena prestasi dan tidak dikenakan biaya tambahan.
“Kita akan libatkan pada pengamanan pemilu serentak 2024,” jelas Kapolda Gorontalo kepada wartawan.
“Ibu bapak, gak pake duit kan. Semua siswa yang baru saja dilantik lulus dengan prestasi. Jadi tidak ada KKN,” ungkap lulusan Akabri 1989 saat bertemu orang tua bintara SPN.
Selanjutnya 229 bintara yang berpangkat brigadir polisi II akan mendapat cuti selama 5 hari. Setelah itu akan ditugaskan di Polres-polres Polda Gorontalo. (AL)